Sampah rumah tangga yang berserakan di jalan nasional tepatnya di kampung cireme Desa Pasir Muncang Jayanti
Jayanti, April 2025, xbintangindo.com --
Tumpukan sampah yang berserakan di sepanjang Jalan Raya Serang Tangerang,tepatnya di kp.Cereme Desa Pasir muncang,Kecamatan Jayanti, semakin meresahkan warga dan pengguna jalan. Sampah-sampah rumah tangga, plastik, dan sisa makanan terlihat menumpuk di pinggir hingga ke badan jalan, mengganggu arus lalu lintas dan menimbulkan bau tak sedap.
Sejumlah warga mengaku sudah berulang kali melaporkan kondisi ini kepada pihak Desa dan Kecamatan juga dinas kebersihan, namun hingga kini belum ada tindakan berarti. “Sudah hampir seminggu tidak diangkut. Sampah makin numpuk, malah dibuang ke jalan. Tapi petugas nggak kelihatan,” ujar Toni, warga setempat.
Kondisi ini menimbulkan dugaan bahwa pihak terkait terkesan tutup mata terhadap permasalahan kebersihan yang semakin parah. Selain merusak pemandangan kota, sampah yang menumpuk juga berpotensi menjadi sumber penyakit dan memperparah genangan air saat hujan turun.
Warga berharap pemerintah daerah segera turun tangan dan memperbaiki sistem pengangkutan sampah agar lingkungan tetap bersih dan sehat.[Red]
« Prev Post
Next Post »