Kab. Tangerang, xbintangindo.com --
Pemerintah daerah kabupaten Tangerang melalui Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air ( DBMSDA) menganggarkan pembangunan untuk jembatan Jayanti Megu Cisoka di lokasi kegiatan diperbatasan kecamatan Cisoka dengan kecamatan Jayanti dengan nilai anggaran Rp. 2.518.293.000.00 (Dua miliar lima ratus delapan belas juta Dua ratus sembilan puluh tiga ribu rupiah) untuk masa pelaksanaan kegiatan selama 180 hari kalender bersumber dana dari Anggaran Pendapatan Biaya Daerah (APBD) tahun 2025.
Namun yang menjadi pertanyaan warga dan aktivis kabupaten Tangerang bahwa dipapan informasi atau papan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka pihak DBMSDA kabupaten Tangerang tidak mencantumkan nama perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut, ada apa dengan DBMSDA kabupaten Tangerang sampai tidak mencantumkan nama perusahaan yang mengerjakan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka tersebut...?".
Warga Desa Jayanti lokasi proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka Hadithia mempertanyakan mengapa nama perusahaan yang mengerjakan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka tersebut tidak dicantumkan di papan informasi yang terpasang di tembok dekat lokasi proyek.
"Saya juga bingung pak, mengapa pihak DBMSDA kabupaten Tangerang tidak mencantumkan nama perusahaan yang mengerjakan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka tersebut, padahal kami juga ingin mengetahui nama perusahaan sebagai pemenang lelang dan bertanggung jawab mengerjakan proyek jembatan tersebut," ujar Hadithia.
Begitu juga dikatakan salah satu Aktivis Desa Jayanti kabupaten Tangerang Banten Jaenuri alias Pani Jendol dari anggota organisasi masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila sangat di sayangkan apa yang dilakukan pihak DBMSDA kabupaten Tangerang yang diduga telah menyembunyikan nama perusahaan yang mengerjakan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka.
"Saya sangat menyayangkan jika DBMSDA kabupaten Tangerang dengan sengaja tidak saat mencetak papan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka tidak mencantumkan nama perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut. Karena yang saya lihat saat ini dipapan proyek yang dipasang di lokasi kegiatan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka nama perusahaan tidak dicantumkan." Kata Pani Jendol.
Pani Jendol berharap, " Saya berharap kepada pemerintah daerah kabupaten Tangerang melalui DBMSDA segera mengganti papan proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka atau mencantumkan nama perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut, hal tersebut agar masyarakat dan para aktivis mengetahui nama perusahaan yang mengerjakan dan bertanggung jawab terhadap proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka. Proyek jembatan tersebut kegiatan negara yang memang harus transparan agar masyarakat mengetahui nya." Tuturnya.
Pelaksana proyek jembatan Jayanti Megu Cisoka Haerul Alam saat dikonfirmasi wartawan mengatakan jika dirinya tidak mengetahui terkait hal tersebut.
"Untuk pembuatan papan informasi atau papan proyek itu yang membuat pihak DBMSDA kabupaten Tangerang dan yang memasang dilokasi juga pihak dari DBMSDA bukan kami dari pihak kontraktor, jadi saya tidak tahu menahu prihal tersebut." Ujar Haerul alam.
Red xbi//.*
« Prev Post
Next Post »