Kab. Serang, xbintangindo.com -- Keluarga besar Naga Hitam atau dikenal dengan KBNH melaksanakan kegiatan sosial berbagi dengan dhuafa dan memberikan santunan kepada puluhan anak yatim berlangsung di Kp Rukem, Desa Mander, Bandung, Serang. Minggu 23 Maret 2025.
Kegiatan tersebut juga dibarengi dengan buka puasa bersama dengan Jurnalis Serang Timur. yang dihadiri Para Pimpinan Umum dan Anggota Keluarga dan anggota KBNH, Polsek Pamarayan diwakili Bhabinkamtibmas, puluhan Jurnalis Serang Timur, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, dan RT RW setempat.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum Naga Hitam Yadi Portal, dalam sambutannya mengatakan pentingnya menjaga keharmonisan sesama KBNH.
"Alhamdulillah, KBNH dalam kesempatan ini merupakan tahun yang ke dua bisa mengadakan acara berbagi santunan kepada Adik adik, sekaligus berbuka puasa dengan rekan rekan wartawan Serang Timur," ujar Yadi.
Pimpinan KBNH Yadi Portal tersebut juga berpesan kepada anggota keluarga besar Naga Hitam agar menjaga sinergitas dengan para Rekan Wartawan Serang Timur dengan baik.
"Pesan saya kepada teman teman keluarga besar Naga Hitam, kita harus solid,kompak dan tetap menjaga keharmonisan kepada rekan Jurnalis Serang Timur, dan di bulan Suci Ramadhan ini, saya ber terimakasih kepada semua anggota KBNH telah tulus berbagi, semoga kita semua mendapat kan berkah nya, aamin ya robbal al aaminn," pungkasnya.
Sementara, Angga Apria Siswanto mewakili Rekan Jurnalis Serang Timur menyampaikan apresiasi dan pujian kepada KBNH. Ia mengatakan baru pertama kali, adanya Komunis atau Paguyuban yang secara khusus mengundang dan melibatkan para Jurnalis.
"Sejujurnya dalam momen ini, Kami sangat memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada keluarga besar Naga Hitam, ini baru sejarah dan pertama kali Kami para Jurnalis diundang dilibatkan secara khusus, tidak satupun komunitas atau Paguyuban selain KBNH, untuk itu terimakasih sebanyak-banyaknya kepada pimpinan dan anggota KBNH atas kesempatan yang baik ini," ujar Angga dalam sambutannya.
Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan penuh khidmat dalam kekerabatan.
Red xbi Ahmad bewok
« Prev Post
Next Post »