Berita Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.

Peringatan HUT-RI Ke-79 Di Desa Citerep Meriah






Serang,| xbintangindo.com--

Peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 tahun di Kampung Citerep RT.03 RW.04 Desa Citerep Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang berjalan meriah. Ratusan warga di kampung itu terlihat antusias mengikuti setiap perlombaan yang diselenggarakan oleh panitia penyelenggara.


Dalam peringatan ini, pihak panitia menggelar berbagai perlombaan seperti sepak bola, panjat pinang balap karung,  pengecatan jalan paving block menghias kampung dan beberapa perlombaan lainnya yang menumbuhkan kebersamaan warga.


"Alhamdulillah kegiatan di kampung kami berjalan meriah dan diikuti oleh hampir seluruh warga di kampung kami. Kegiatan ini juga menumbuhkan kebersamaan antar sesama warga," ujar ketua Rt 03 iing solihin , saat diwawancarai wartawan, Minggu  (18/8/2024).


Solihin pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat kampung citerep, yang secara antusias mengikuti berbagai perlombaan yang ada.



"Saya ucapkan terimakasih kepada masyarakat kampung citerep hususnya warga RT.03 RW.04 yang telah antusias dalam memeriahkan HUT RI. Sebagai ketua Rt sangat  mendukung pemuda-pemudi dan panitia terlebih kegiatan itu menyambut hari kemerdekaan rebublik Indonesia. Mari kita berpangku tangan menjadi satu kekuatan untuk membangun kampung kita bersama sama. Tanpa bantuan masyarakat kampung citerep apalah artinya saya" tambahnya.


Di tempat yang sama, salah seorang warga mengaku terhibur dengan berbagai perlombaan yang disediakan oleh panitia di perayaan HUT RI ke 79 ini.


"Sangat menghibur Pak, kita semua bergembira di sini ngikutin semua perlombaan," ujar salah Seorang warga.

Redaksi xbi

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *