Berita Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.

Jelang Acara Akbar 1 Muharram Warga Kp.Pasir Sempuer RT 016/002 Desa Bojot Jawilan Gelar Gotong-Royong Bersihkan Lokasi Puncak Acara








Warga persiapkan untuk acara akbar nanti malam. Minggu 06/08/23.


Serang,| xbintangindo.com-

Jelang acara akbar 1 Muharam Minggu malam 06/08/23 warga kampung pasir sempeur Desa Bojot Kecamatan Jawilan kabupaten Serang Banten mulai mempersiapkan segala sesuatu untuk pelaksanaan dan membersihkan lapangan lokasi untuk tempat puncak acara semua itu dilakukan secara bergotong royong. 


Menurut ketua panitia, Selain malam Akbar Beragam kegiatan pun dilaksanakan oleh warga dalam memperingati 1 Muharram, seperti menggelar pengajian, doa bersama dan beberapa agenda lain.


"Pada momen 1 muharram kami bersama masyarakat menggelar kegiatan gotong royong membersihkan areal lahan yang akan di gunakan mendirikan panggung untuk acara akbar Minggu malamnya, jalan lingkungan kampung pasir sempeur, khususnya jalan menuju ke lokasi acara. " jelas Ketua panitia Adong.


Adong menambahkan,"Dalam setiap kali moment acara-acara besar keagamaan maupun nasionalisme Alhamdulillah warga di kampung pasir sempeur selalu ikut andil dan memperingatinya, semua kegiatan tersebut dilakukan secara bergotong royong. Mulai dari tenaga sampai ke materi/ finansialnya. Warga di sini kompak." Ujarnya.


Dimoment tahun baru Islam 1 Muharam ini Adong  mengajak seluruh warganya untuk terus memperbaiki diri sehingga lebih baik dari tahun sebelumnya, selalu berbuat baik kepada siapapun.


"Mari bersama kita terus memperbaiki diri sehingga bisa lebih baik lagi dari tahun sebelumnya, selalu berbuat baik kepada siapapun." tutup Adong.

Dede xbi//.*

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *