Berita Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.

Proyek Spal Desa Solear Anggaran DD Th 2023 Abaikan KIP dan K3








Tampak fisik spal/ drainase dari anggaran DD tahun 2023 Desa Solear. Foto: Ahmad Bewok.


Tangerang,| xbintangindo.com

Proyek pembangunan spal / drainase berlokasi di kampung Baasir kiang RT 01/02 Desa solear kecamatan Solear kabupaten Tangerang banten dengan panjang 150 Meter lebar 25 centi meter sumber anggaran Dana Desa (DD) tahun 2023 diduga abaikan Keterbukaan informasi Publik (KIP) dan K3.


Salah satu  pekerja yang enggan disebutkan namanya saat dikonfirmasi awak media menceritakan, jika dirinya hanya pekerja saja, di perintahkan oleh pihak Desa Solear Robi.


"saya bekerja di sini dari awal yang tadinya pekerjanya berjumlah 10 orang  sekarang tinggal 3 orang, karena sudah hampir selesai, saya juga enggak tau ini anggaran dari mana dan program apa,  saya hanya suruh kerja oleh pak robi ngakunya pihak desa." Katanya. Minggu 11/06/23.


Lanjutnya,"yah,,,kalau volume pekerjaan panjang 150 meter kalau lebar dari RAB nya 20 cm, tapi ini mah  nyampe 25 bahkan ada yang 30 cm ini semua nya di lebihin, jika menanyakan  papan inpormasi tanyakan saja langsung ke pak lurah saja." pungkasnya.


Ditempat terpisah Dadi selaku aktivis kabupaten Tangerang mengatakan, "kalau memang kegiatan negara itu bersumber dana dari Dana desa (DD) semua masyarakat harus mengetahui nya karena itu dana dari pemerintah, yang dikumpulkan dari pajak rakyat." Ujar Dadi.


Lanjut Dadi," untuk K3 sudah di atur dalam undang-undang NO 13 tahun 2003 tentang kesehatan keselamatan kerja, para pekerja wajib menggunakan alat pelindung diri (APD), begitu juga pihak penanggung jawab proyek/ kegiatan wajib memasang papan informasi proyek disekitar lokasi pembangunan, agar masyarakat dapat mengetahui kegiatan dari mana, dan siapa yang bertanggung jawab hasil fisik pekerjaannya." Sambung Dadi.


Masih dengan Dadi," Masyarakat berhak mengawasi setiap kegiatan negara, karena pembangunan tersebut bersumber dari pajak rakyat yang di bayarkan." Tegasnya.


Sampai berita ini disiarkan kepala desa  madromi/oming belum dapat di hubungi dan berikan statmannya.

Ahmad Bewok xbi//.*

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *