Rombongan jamaah umroh majlis ta'lim Baitul Jannah kota Serang (Foto: Ical)
Kota Serang, |xbintangindo.com
Setelah beberapa tahun keberangkatan Umroh tertunda karena Pendemi, wabah covid 19, Wakil Walikota Serang H. Subadri Ushuludin, S.H. hadiri kegiatan Pelepasan Jamaah Umroh Kota Serang, yang dilaksanakan di halaman Masjid Masjid Baitus Solihin. Serang Kota, Senin (05/09/22).
Kegiatan pelepasan Jamaah Umroh tersebut dilepas langsung oleh Wakil Walikota didampingi Ketua Majlis H.Ahmad Fahrudin Berikut Direktur utama (Dirut) dan Manager Tour Travel Kopjas BMI bermitra dengan Permata Shafwah untuk keberangkatan jamaah Umroh kali ini.
Wakil Walikota Serang H.Subadri Ushuludin, SH menyampaikan, dari sekian banyaknya Jamaah Umroh yang berangkat seluruhnya dinyatakan sehat, dilihat dari test kesehatan dan sebagainya.
" Alhamdulillah sekian banyak jamaah umroh yang berangkat seluruhnya sudah di nyatakan sehat oleh tim kesehatan dilihat dari test kesehatannya dan sebagainya." Ungkap Wakil Walikota Serang.
Selain itu juga Dalam sambutannya Wakil Walikota ini mendoakan agar jamaah umroh pulang dengan selamat dan mendapatkan predikat mabrur dan mabruroh.
"Saya pribadi hanya dapat mendoakan dengan tulus dari hati yang paling dalam, semoga semua jamaah umroh pulang kembali ke tanah Banten dengan selamat dan mendapatkan predikat mahrur dan mabruroh." Ucap H. Subadri Ushuludin SH. di akhir sambutannya.
Dilanjut H.Ahmad Fahrudin selaku Ketua majlis ta'lim Baitul Jannah Di dalam Perjalanan ibadah Umroh bagi kaum muslim adalah ibadah tertinggi dan impian setiap muslim.
"Perjalanan spiritual tersebut tidak dapat diukur dan dihargai dengan apapun, Perjalanan Umroh ibadah tertinggi, puncak kesucian hamba berdialog dengan Kholik nya," ujar Ketua Majlis saat memberikan Arahan kepada para jamaah.
Redaksi xbi/Dimas/cal//.*
« Prev Post
Next Post »