Berita Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.

Kades Jayanti dan Pembina Desa Jayanti Himbau Masyarakat Jangan Hanya Meriahkan Tahun Baru Masehi Namun Tahun Baru Hijriyah Juga Harus Tetap Meriah.








Pawai obor masyarakat desa Jayanti Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang Banten (Foto: Dimas).

Serang,| xbintangindo.com

Meriahkan Perayaan Tahun Baru Hijriyah, Kades Jayanti Misri Rahayu dan pembina H. Rebo Muhiddin SH  hadir sekaligus melepas langsung peserta Pawai Obor dalam rangka memperingati Tahun Baru 1444 Hijriyah, yang bertempat di Jalan Waru doyong Jayanti - Cisoka, Jum'at (29/07).

Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Jayanti Misri Rahayu menyampaikan bahwa kegiatan Pawai Obor ini dilakukan dalan rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H yang diikuti oleh seluruh masyarakat Desa Jayanti Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang sangat meriah.

"Kami atas nama Pemerintah Desa Jayanti mengucapkan Terima kasih kepada panitia pelaksana serta memberikan apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya acara Pawai Obor pada malam hari ini" ungkap Kades Jayanti Misri Rahayu.

Di tempat terpisah H. Rebo Muhidin SH.  Juga Mengatakan," Bahwa hal tersebut menjadi bukti bahwa,"masyarakat Desa Jayanti Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang Banten ini sangat mencintai Umat Islam, sangat antusias dalam menyambut hari-hari besar Islam.

"Bahwa tentunya kita sebagai umat muslim jangan sampai Tahun Baru Masehi saja yang disambut, yang dilaksanakan dengan meriah, namun Hari Besar Tahun Baru Hijriyah juga patut kita istimewakan.

"Hal ini Menandakan bahwa masyarakat Desa Jayanti benar-benar mencintai umat islam, jangan sampai kita sebagai umat muslim tahun masehi kita besar-besarkan kita meriahkan namun tahun baru hijriyah kita abaikan" Kata H. Rebo.

H.Rebo Muhidin SH. "Berharap kepada para warga yang mengikuti kegiatan Pawai Obor untuk tidak membuang sisa obor sembarangan, sehingga dapat membahayakan warga lainnya dan terjadi hal yang tidak diinginkan oleh kita." Tutupnya.

Begitu juga menurut warga kampung Pasir Riab Gilang menyampaikan kebahagiaannya dapat ikut meriahkan hari besar Islam 1 Muharam 1444 H bersama dengan warga desa Jayanti lainnya.

" Saya sangat bahagia dapat memeriahkan peringatan hari besar Islam bersama warga desa Jayanti lainnya, memang benar kata kepala desa Jayanti Misri Rahayu dan pembina Desa Jayanti H. Rebo Muhiddin SH. Bahwa jangan tahun baru Masehi saja yang dibuat meriah namun tahun baru Islam 1 Muharam juga harus dimeriahkan." Ujarnya.

Red xbi/ Dimas/.

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *