Pasarkemis ~ xbintangindo.com
Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Sindang Jaya Kab Tangerang. Kapolsek Pasarkemis Polresta Tangerang Polda Banten AKP Maryadi, SH, S. IK, MH hadir Rapat koordinasi Vaksinasi dan Persiapan Pilkades Desa Wanakerta dan Desa Badak Anom oleh Forkopimcam Kecamatan Sindang Jaya Kab Tangerang. Kamis (07/10/2021)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Forkopimcam Sindang Jaya, Ketua dan Wakil Ketua Pilkades Desa Wanakerta, Ketua Panwas dan Wakil Ketua BPD Desa Wanakerta, Ketua Panitia Pilkades dan Ketua Panwas Pilkades Badak Anom, Ketua BPD Badak Anom serta para tamu undangan.
Camat Sindang Jaya H. Abudin, S.IP. MM menerangkan kepada PJ. masing-masing Desa kordinasi dengan Puskesmas dan pengurus RT/RW setempat untuk menentukan titik sasaran Vaksin. Pak Sekda menekankan percepatan vaksin khusus di desa pelaksanaan Pilkades serentak.
Lanjut, Camat Kepada panitia Pilkades dan Panwas silahkan bekerja sesuai aturan kurangi tindakan penyimpangan kewenangan yang dapat menimbulkan permasalahan dan panitia persiapkan Spanduk/ Banner sosialisasi Prokes 5M diarea TPS dan war-war dipintu masuk dan area TPS. Ungkap Camat
Kapten Arh Tedi Susanto Danramil 11 Pasarkemis melalui Pelda Turmudi menjelaakan, Kita harus sama-sama saling bersinergi menyatukan satu persepsi. Forkopimcam fungsinya sebagai wasit, menjalankan Aturan Intruksi dan pedoman pelaksanaan Pilkades serentak.
"Kami mengingatkan kepada Panitia untuk Pedomani Prokes pada saat pelaksanaan Pemungutan dan Penghitungan suara" .
Kami juga mendukung Polri dalam pengamanan Pilkades serentak di Desa Badak Anom dan Desa Wanakerta berjalan aman dan kondusif. ungkapnya
Kapolsek Pasarkemis Polresta Tangerang AKP Maryadi, SH, S.IK, MH menjelaskan, kami selaku Kapolsek mendapatkan Atensi Pimpinan terkait Pelaksanaan Pilkades serentak di Desa Badak Anom dan Desa Wanakerta dapat berjalan aman dan kondusif. Ini menjadi perhatian kami Muspika dalam pelaksanaanya sehingga saya mohon dukunganya semua pihak.
"Pilkades di Darkum Polsek Pasarkemis wajib kondusif, silahkan semua pihak bekerja sesuai aturan dan Pedoman yang berlaku. Para calon bersaing dengan sportif kurangi tindakan kekerasan yang menyebabkan gesekan antar pendukung". pungkas kapolsek
Dimas Agung*/.
« Prev Post
Next Post »