Berita Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.

Gelar Baksos Sambut Hari Bhayangkara, Polresta Tangerang Ingatkan Masyarakat Tertib Prokes





Tangerang,. X-Bintangindo.com


Polresta Tangerang Polda Banten melaksanakan kegiatan bakti sosial (baksos) di Kampung Kedondong, Kecamatan Tigaraksa dan di Kampung Pasir Bolang, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Jumat (25/6/2021). Baksos diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75.


Selain membagikan paket baksos yang berisi bahan pokok untuk masyarakat, paket baksos juga diberikan kepada pengemudi ojek baik online ataupun pangkalan, petugas kebersihan jalan, dan sopir angkutan umum.


"Sasaran penerima bantuan baksos yakni masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 dan saudara-saudara kita petugas kebersihan, pengemudi ojek, sopir, dan lainnya," kata Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro.


Wahyu menerangkan, kegiatan baksos merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat. Dengan kegiatan baksos, diharapkan ikatan kedekatan antara kepolisian dengan masyarakat semakin menguat. Wahyu pun berharap, paket bantuan yang diberikan dapat membantu meringankan beban masyarakat.


"Mudah-mudahan bantuan yang diberikan bermanfaat dan dapat membantu mengurangi beban," tuturnya.


Wahyu juga mengatakan, kepada masyarakat terus diingatkan untuk selalu disiplin melaksanakan protokol kesehatan. Kata Wahyu, pandemi Covid-19 belum berakhir malah dalam beberapa hari terakhir menunjukkan tren peningkatan. Oleh karena itu, Wahyu mengajak masyarakat untuk bersama tertib melaksanakan protokol kesehatan.


"Kami berupaya dengan membagikan masker dan juga aktif mengedukasi dan imbauan. Upaya itu idealnya diiringi kedisiplinan masyarakat untuk melaksanakan protokol kesehatan," tandasnya.


Reporter : Soja Raya

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *